Panduan Praktikum Bahasa Inggris UNISDA Lamongan

http://pusatbahasa.unisda.ac.id/wp-content/uploads/2019/09/Buku-Panduan-PBI-2019-pdf.pdf

Praktikum Bahasa Inggris adalah salah satu program praktikum yang akan memberikan beberapa materi tentang kemampuan bahasa Inggris kepada mahasiswa UNISDA. Program ini dilaksanakan sebagai bentuk usaha universitas untuk memberikan ciri khusus terhadap setiap lulusan dengan kemampuan bahasa Inggris yang baik. Program ini wajib diikuti oleh setiap mahasiswa dan digunakan sebagai salah satu persyaratan untuk pendaftaran wisuda dan yudisium.
Program ini dilaksanakan untuk menjawab tantangan persaingan global dalam memasuki dunia profesionalitas kerja. Diharapakan setelah mengikuti program ini, mahasiswa memiliki kemampuan bahasa Inggris yang akhirnya dapat bermanfaat ketika mereka lulus.
Untuk mengukur tingkat kemampuan bahasa Inggris mahasiswa, program ini menggunakan tes TOEFL Like. Selain itu juga, mahasiswa dibekali dengan kemampuan untuk menulis surat lamaran dan latihan wawancara pekerjaan.

Download Buku Panduan Praktikum Bahasa Inggris

INFORMASI PRAKTIKUM BAHASA INGGRIS

Informasi ini ditujukan bagi mahasiswa baru Tahun Angkatan 2019/2020 WAJIB mengikuti kegiatan “PRAKTIKUM BAHASA INGGRIS” pada semester GanjilTahun Akademik 2019/2020 dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Placement Test (Tes Penempatan Level) akan dilaksanakan pada tanggal 24-30 September 2019.
2. Untuk pendaftaran Placement Test silahkan datang ke kantor Pusat Bahasa terakhir pada tanggal 23 September 2019.
3. Info lebih lanjut hubungi nomor 085852778030 ( WA/SMS).
Download EDARAN PBI

Download JADWAL PBI